Terjerambab...

Setelah sekian lama menikmati cendol dua bar dari mbah Gugel... Akhirnya blog saya ini terjerambab ke dalam genangan cendol abu-abu... Ya...pagerank blog saya ini turun peringkat menjadi N/A alias tidak punya peringkat... Wele weleeh...T_T

Google PagerankYahh.. bagaimana lagi, Panda punya mbah Gugel memang sedang lapar-laparnya sehingga semua yang ijo-ijo disantap untuk sarapan pagi, makan siang dan makan malam plus snack tambahan. Selain itu tidak dipungkiri bahwa blog ini kurang perhatian pada akhir ini, mungkin bukan hanya kurang perhatian, tapi jarang diurus... Hmmm..okelah.. Untuk sementara biarkan Panda makan sampe kenyang dulu, untuk selanjutnya keliling cari-cari cara supaya cendol ijo bernama pagerank itu harus direbut kembali, agar kesegaran didapatkan kembali serta stamina untuk blogging selalu fresh dengan pikiran serta ide yang fresh untuk menuliskan isi pikiran yang berkecamuk di dalam kepala ini.
So..ini bukan akhir segalanya, dan tidak saya saja yang mengalami hal seperti ini. Ada teman yang senasib dan seperjuangan. Nasibnya dilalap oleh Panda dan perjuangannya untuk mengembalikan yang dibawa pergi. Dibawa hepi saja.. Dapat pagerank atau tidak... Menulis jalan terus.. Walaupun sekali sebulan..^_^v

Demikian kicauan "GALAU" dari saya...:-)

Dosaku Terhadap Kucing Ketika Kecil

Rekan-rekan... Bagi saya, kucing merupakan The Cutest Peliharaan yang mesti ada di rumah... Nah... Kadang saya suka mencari-cari sampe ke kolong (kolong apa saja) kalau kucing saya ga ketemu di rumah... Tapi, ketika sang kucing sudah ditemukan, terkadang saya suka iseng... Keisengan yang dulu sangat akut terhadap hewan lucu ini.. Tapi itu dulu... Sekarang masih keingat cara-caranya... Diantaranya:
  1. Bungkus kepala kucing pakai plastik pembungkus makanan ringan yang seukuran dengan kepala kucing, hasilnya; Kucing berjalan mundur, tapi tidak seindah Moonwalkingnya mendiang Michael Jackson. Saya suka tertawa melihat tontonan yang satu ini, karena tidak jarang kucing mundur sampe jatuh dari tangga...
  2. Mengaitkan karet gelang di kedua telinga kucing, karet gelang yang dipakai berukuran kecil dan hasilnya; Kucing geleng-geleng untuk melepasnya.
  3. Mengorek-ngorek kutu kucing, ketika kutunya sudah didapat maka kutu ditransmigrasikan ke telinga kucing. Hasilnya; Kucing merasakan gatal dan menggaruk-garuk telinganya.
  4. Ketika bermain tali dengan kucing, tali dibawa kabur dan dikejar-kejar sama kucing. Saking gemasnya, akhirnya kucing saya ikat dengan tali sampai susah lepas. Tapi herannya, kok kucing tetap bisa lepas ya..??
Dosaku Terhadap Kucing Ketika KecilItulah yang sering saya lakukan terhadap kucing ketika kecil, sekaligus pengakuan dosa terhadap mereka... maafkan diriku wahai kucing...T_T

WARNING:
Beberapa contoh di atas bukanlah untuk dipraktikkan di rumah Anda. Karena hal tersebut akan menyebabkan Anda akan terkena pasal Bab Penganiayaan dan pasal Bab Perlindungan Satwa. Apa yang saya bagikan di sini hanyalah sebuah Life Story yang pernah saya jalani...^_^v
Terima kasih...:-)
PayTren E-Money - Aplikasi Pembayaran Dari Smartphone Anda
.